Selasa

Banyak Kecurangan, Kubu Khofifah Minta Pilkada Ulang

Banyak Kecurangan, Kubu Khofifah Minta Pilkada Ulang


Banyak Kecurangan, Kubu Khofifah Minta Pilkada Ulang | Riforri Informasi Inspirasi Edukasi Seni Budaya Konspirasi Kemakmuran PolitikRiforri - Pasangan calon gubernur Jawa Timur  Khofifah Indar Parawansa - Herman Suryadi Sumawiredja (Berkah) yang melakukan gugatan terhadap Mahkamah Konstitusi, meminta pasangan  Soekarwo - Saifullah Yusuf (Karsa) didiskualifikasi. Pasalnya,  pasangan incumbent itu dianggap banyak melakukan kecurangan dalam Pemilukada tersebut. "Ada kecuarangan yang masif, sistematis, dan terstruktur dilakukan oleh pasangan calon nomor urut 1. Jadi mereka harus didiskualifikasi," kata Otto Hasibuan, Kuasa Hukum Berkah, usai sidang perdana perkara perselisihan hasil Pilkada Provinsi Jawa Timur di Gedung MK, Jakarta, Selasa (24/9/2013).

Kubu Khofifah meminta Majelis Hakim agar memerintahkan KPU Jawa Timur untuk menerbitkan keputusan menetapkan pemohon (Pasangan Khofihah-Herman) sebagai pasangan calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala daerah terpilih. "Setidaknya MK memerintahkan KPU Jatim untuk melakukan pemungutan suara ulang secara jurdil dan luber," kata Otto.

Calon Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa selaku pemohon mengatakan, pihaknya telah siap untuk menghadirkan sejumlah saksi-saksi dalam sidang lanjutan. “Sejak tadi malam sekitar 40 orang saksi kami sudah datang. Kami cukup yakin permohonan ini akan dikabulkan oleh MK," katanya.

Kecurangan yang ditudingkan kepada Karsa diantaranya adalah penggelembungan suara pasangan. KPU Jatim juga dinilai mengurangi jumlah perolehan suara pemohon (Pasangan Khofifah-Herman), serta percetakan surat suara lebih dari sebelas persen.Selain itu, Karsa dituding menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk penggalangan dukungan partai pengusung serta PNS dari tinggkat tinggi hingga bawah di lingkungan Pemprov Jatim dilibatkan dalam kampanye.

Sementara komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur telah menyiapkan data guna mematahkan gugatan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Herman Surjadi Sumawiredja dalam sidang gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK). KPU Jatim menyatakan telah menyiapkan satu truk dari KPU kabupaten/kota se-Jatim. "Kami akan patahkan bukti-bukti yang dibawa oleh penggugat dengan bukti yang kami bawa," kata Anggota KPU Jatim Divisi Hukum, Agung Nugroho.

Dia menyebut, bukti yang telah dikumpulkan itu seperti formulir C di TPS, form D tingkat desa, DA form tingkat kecamatan, serta berita acara pemusnahan surat suara yang rusak. Mereka juga telah menginventarisasi nama-nama yang akan dihadirkan sebagai saksi di persidangan MK. Terkait nama-nama itu, pihaknya belum siap menyebutkan, atas pertimbangan keamanan dan keselamatan saksi. Agung optimistis, alat bukti yang dimiliki KPU Jatim akan mematahkan penggugat untuk bisa menang di sidang. Osur

Demam Gaya Bahasa Vicky Prasetyo

Gaya Bahasa Vicky Prasetyo Amburadul dan Menggelikan


Gaya Bahasa Vicky Prasetyo Amburadul dan Menggelikan | Riforri Informasi Inspirasi Edukasi Seni Budaya Konspirasi Kemakmuran PolitikRiforri - Demam bahasa Vicky Prasetyo, mantan tunangan penyanyi dangdut Zaskia Gotik, ini kini sudah merambah ke berbagai kalangan. Lelaki yang bernama asli Hendrianto ini dinilai menggunakan gaya bahasa yang amburadul namun menggelikan. Pakar Linguistik dan Tata Bahasa dari Universitas Indonesia (UI) Totok Suhardiyanto mengungkapkan gaya bahasa Vikcy telah melanggar empat pelanggaran tata bahasa.

Empat Pelanggaran Tata Bahasa Gaya Vicky

Pertama yakni Afiksasi. Toto mengungkapkan penggunaan afiksasi atau imbuhan yang menjadi gaya Vicky sangat kacau. “Sangat kacau. Seperti kata ‘Mempertakut’ itu tidak ada. Yang ada itu ‘Menakut-nakuti’ atau ‘Membuat takut’,” kata Dosen Linguistik UI ini.
Kata ini dilontarkan Vicky saat menggelar keterangan pers bersama Zaskia Gotik: “Dengan adanya hubungan ini. Bukan mempertakut, bukan mempersuram statusisasi kemakmuran keluarga dia, tapi menjadi confident”.

Kedua yakni kesalahan kolokasi atau sanding kata. “Misalnya kata ‘Konspirasi Kemakmuran’, itu sandingan katanya tidak tepat,” beber Totok. 
Pernyataan Vicky saat menggelar keterangan pers bersama Zaskia Gotik: “Di usiaku ini, twenty nine my age, aku masih merindukan apresiasi karena basically, aku senang musik, walaupun kontroversi hati aku lebih menyudutkan kepada konspirasi kemakmuran yang kita pilih ya.”

Ketiga, tata bahasa yang dilanggar yakni urutan kata. Urutan kata ini memegang hukum Diterangkan Menerangkan atau DM. “Contohnya, ‘Labil Ekonomi’, itu salah. Kata sifat itu seharusnya berada di belakang kata benda. Misal, Gadis Cantik bukan Cantik Gadis,” papar Totok.
Pernyataan Vicky saat menggelar keterangan pers bersama Zaskia Gotik: “Tapi, kita harus bisa mensiasati kecerdasan itu untuk labil ekonomi kita tetap lebih baik dan aku sangat bangga…”

Keempat, pelanggaran kata yang dilakukan Vicky yakni menyalahi struktur sintaksis dan semantis. “Terutama yang dalam video kampanye bahasa Inggris. Itu struktur bahasa Inggrisnya campur-campur dan bolak-balik,” ujar Totok sambil tertawa kecil. 
Kampanye Vicky saat akan kampanye Lurah: “My name is Hendrianto, I am froms the birthday in Karang Asih, Karang Asih City”. 

Vicky Prasetyo "Pembohong"

Menurut psikolog, bila dilihat dari bahasa yang digunakan, Vicky bisa dikategorikan pembohong. Menurut Psikolog Klinis Psikolog Klinis dari Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta, Heri Widodo, M.Psi, orang yang manipulatif sering menggunakan permainan (game) untuk mendapatkan apa yang diinginkannya. Orang manipulatif memiliki kecenderungan tidak adaptif. “Bahasa termasuk salah satu bagian. Menurut saya orang tipe ini akan berusaha tampil lebih baik,” ujar Heri.


Bermain Musik Mencerdaskan

Bermain Musik Dapat Mencerdaskan ?


Bermain Musik Dapat Mencerdaskan | Riforri Informasi Inspirasi Edukasi Seni Budaya Konspirasi Kemakmuran PolitikRiforri - Pernah dengar Mozart Effect? Jika seorang bayi diperdengarkan beberapa komposisi karya Mozart maka bayi tersebut akan tumbuh menjadi seorang bayi yang cerdas. Inilah yang disebut Mozart efek. Akibatnya, banyak orang tua yang memperdengarkan musik karya Mozart saat usia balita,  bahkan sejak dalam kandungan. Padahal penelitian tentang efek Mozart pada balita belum pernah dilakukan. 

Penelitan mengenai soal ini pertama kali dilakukan pada 1993 untuk mengukur efek dari mendengarkan musik Mozart terhadap penalaran spatial. Penelitian ini  bukan untuk mencari tahu apakah mendengarkan musik Mozart bisa membuat pintar. Objek penelitian yang dilakukan oleh Rauscher, Shaw, dan Ky ini bukan anak-anak,  apalagi bayi. Mereka melakukan penelitian pada sekelompok mahasiswa. 

Dari hasil penelitian menunjukkan, mendengarkan musik Mozart bisa meningkatkan kecerdasan spatial yang sifatnya hanya sementara. Namun, hasil penelitian tersebut kemudian disalahpahami. Yang benar adalah,  tempo musik yang teratur memberi pengaruh sama seperti meditasi. Tempo yang menenangkan, membuat anak merasa tenang dan bahagia. Sebaliknya tempo musik yang  terlalu cepat dan keras membuat anak tidak nyaman. 

Musik bisa menimbulkan rasa dicintai, senang dan terlindungi yang membantu bayi merasa nyaman. Karena itu  sering dikatakan bahwa musik klasik itu baik untuk bayi,  karena sebagian besar musik klasik memiliki tempo yang tenang. Tapi bukan hanya musik Mozart saja, senandung lembut atau nyanyian yang Anda ciptakan juga bisa membuat anak menikmati musik.

Musik memang punya kekuatan luar biasa, yang berdampak besar bagi kejiwaan, termasuk bagi balita. Lihatlah ketika seorang anak mulai bisa tertawa  atau saat sudah bisa berjalan, sedikit bergoyang, maka bisa mengikuti irama yang ia suka.

Musik dan Matematika 

Banyak penelitian membuktikan, janin menunjukkan reaksi tertentu jika diperdengarkan musik. Ibu hamil merasakan gerakan janin yang semakin cepat atau justru lebih santai. Banyak juga yang berpendapat musik klasik yang diperdengarkan pada ibu hamil, dan juga janinnya, dapat mencetak anak dengan kecerdasan tinggi.

Psikolog Fran Rauscher dan Gordon Shaw dari University of California-Irvine, Amerika Serikat, pada tahun 1994 melakukan penelitian yang membuktikan bahwa erat kaitan antara kemahiran bermusik dan penguasaaan level matematika yang tinggi dan keterampilan-keterampilan sains. Setelah delapan bulan, penelitian kedua pakar Amerika ini menunjukkan bahwa anak-anak yang mendapatkan program pendidikan musik meningkat inteligensi spasialnya sebesar 46 persen dibandingkan anak-anak yang tidak diekspos oleh musik.

Musik dan Permainan

Ahli saraf dari Harvard University, Mark Tramo, M.D. mengatakan bahwa dalam otak kita, jutaan neuron dari sirkuit secara unik menjadi aktif ketika kita mendengar musik. Neuron-neuron ini menyebar ke berbagai daerah di otak, termasuk pusat auditori di belahan kiri dan belahan kanan. Dari sinilah kaitan antara musik dan kecerdasan terjadi. Namun, bukan berarti kita  harus buru-buru beli piano atau alat musik lainnya. Yang penting, biasakanlah musik menghiasi ruang di sekitar anak-anak.. 

Bernyanyilah Bersama. 

Melalui kegiatan bermain, anak memperoleh manfaat dari musik.Dr. Dee Joy Coulter (1995) pendidik neuroscience dan penulis buku Early Childhood Connections: The Journal of Music and Movement-Based Learning, mengklasifikasikan lagu-lagu, gerakan dan permainan anak sebagai latihan untuk otak yang brilian, yang mengenalkan anak pada pola bicara, keterampilan-keterampilan sensory motor, dan strategi gerakan yang penting. Tak hanya perkembangan bahasa dan kosa kata anak meningkat melalui permainan yang mengandung musik, namun juga logika dan keterampilan-keterampilan beriramanya. Logika membuat anak nantinya mampu mengorganisasi ide dan mampu memecahkan masalah. 

Senin

KPU RILIS SILOG OKTOBER

KPU RILIS SILOG OKTOBER


KPU Rilis Silog Pemilu 2014 dibulan Oktoner 2013 | Riforri Informasi Inspirasi Edukasi Seni Budaya Konspirasi Kemakmuran PolitikKomisi Pemilihan Umum (KPU), akan segera mengumumkan proses pengadaan logistik Pemilu 2014 kepada masyarakat. Langkah tersebut demi menarik partisipasi publik secara lebih luas dan untuk transparansi  transparansi.

"Sistem informasi logistik (Silog) itu akan segera kami launching. Targetnya Oktober," kata Ketua KPU Husni Kamil Manik  di Gedung KPU, Jakarta, Senin (23/9/2013)

Husni menegaskan Silog tersebut nantinya berisi jumlah struktur organisasi penyelenggara pemilu, jenis barang dan jasa yang diadakan, kemudian besaran harganya. Menurutnya, sistem itu bersifat terbuka lantaran  disampaikan secara online.

Husni menambahkan saat ini logistik pemilu belum sampai pada proses tender. Dia memperkirakan bahan-bahan yang lama masih akan terpakai pada pemilu mendatang.Osur

Goyang Cesar Ungguli Gangnam Style

Demam Goyang Cesar Ungguli Gangnam Style

Demam Goyang Caser Ungguli Gangnam Style | Riforri Informasi Inspirasi Edukasi Seni Budaya Konspirasi Kemakmuran PolitikRiforri - Akhir-akhir ini jagat hiburan di Indonesia dihebohkan dengan kemunculan ‘Goyang Cesar’. Goyang yang dipopulerkana oleh Caisar Aditya Putra ini mengalahkan, goyang-goyang sebelumnya, seperti ‘Gangnam Style’ dan ‘Harleem Shake’. Goyang Caisar ini sempat merajai berbagai stasiun televisi nasional, bahkan manca-negara. Goyang ini diprediksi bisa mendunia. ‘Goyang Cesar’ dipopulerkan oleh Caisar Putra Aditya alias Cesar. Ia dan goyangannya kini menjadi topik hangat di sejumlah tayangan televisi. Berbagai event dan acara televisi yang on air dan off air kerap menghadirkan Cesar. 

Ketenarannya, dinilai mampu menyaingi pekerja seni papan atas di negeri ini. ‘Goyang Cesar’ mulai diperkenalkan oleh Cesar  sendiri dalam sebuah acara Yuk Kita Sahur di  Trans TV. Diiringi lagu dangdut yang gampang diingat, Cesar pun berjoget sesuai gayanya. Begitu booming nya joget Cesar sekarang, membuat joget ini menjadi perbincangan di berbagai jejaring sosial. Namun, tahukan Anda di balik ketenaran yang Cesar,  ternyata menyimpan sejumlah kisah masa lalu yang kurang menguntungkan secara ekonomi. Popularitasnya saat ini tidak diraih dengan sekejap mata. Membutuhkan perjuangan dan luluhan keringat. Namun Cesar percaya bahwa tidak ada keberhasilan yang diraih tanpa cucuran keringat. Setiap keringat yang jatuh, pasti ada balasannya. Alhasil, Cesar kini menjadi bintang baru yang banyak digandrungi banyak orang.

Sebelum menapaki ‘Goyang Cesar’, pria yang konon sampai saat ini masih disuapi sang ibu, pernah menjalani beberapa profesi, termasuk menjadi tukang ojek. Sebagai tukang ojek, Cesar mengantarkan penumpang dari satu tempat ke tempat lain. Itu dilakukan demi sebuah penghasilan guna menyambung hidup. Seperti diakui Cesar, saat menjadi tukang ojek, ia hanya mendapat penghasilan Rp 40 ribu sekali ngojek. “Dulu saya nggak kuliah karena orangtua anaknya banyak. Saya ngojek dapet Rp 40 ribu sehari itu. Buat tambahan uang jajan aja,” kisah Cesar belum lama ini. Tak puas menjadi tukang ojek, Cesar mencoba mencari peruntungan lain. Ia pun mulai merambah ke dunia dunia hiburan. 

Di dunia barunya itu, Cesar pernah menjadi asisten pelawak Yadi Sembako, Budi Anduk, dan Bopak. Dan itu ia peroleh lewat jasa sang kakak, yang memperkenalkannya kepada Yadi. Dia lantas bercerita bahwa kakaknya yang nomor 4, Wawan kerjanya jadi manajer beberapa komedian. Nh, dari kakaknya ini, dia diperkenalkan dengan Yadi, dan  akhirnya jadi asisten Yadi. Lalu setelah itu jadi asisten Budi Anduk, dan terakhir bersama Bopak. Dari situ, Cesar itu pun mulai kerap wara-wiri di televisi. Hingga akhirnya Cesar ditarik menjadi co host ‘Show Imah’ besama Yadi. Singkat cerita, Ramadan kemarin merupakan Ramadhan yang membawa berkah untuk Cesar. Lewat program ‘Yuk Kita Sahur’ Trans TV, Cesar benar-benar bersinar Caesar mengaku inspirasi goyangan khasnya itu berasal dari goyangan saat nyawer di panggung dangdut. 

Pria kelahiran Jakarta, 29 Agustus 1989 ini mengatakan dia kerap jadi perantara penyawer saat dangdutan jika ada orang mau memberi uang. ‘Goyang Cesar’ sudah menjadi fenomena tersendiri di Indonesia. Antusiasme masyarakat Indonesia terhadap ‘Goyang Cesar’ diwujudkan dengan mencoba menirunya. Tak hanya kalangan orang awam, para pekerja seni dan artis papan atas pun mencoba menirukannya. Bahkan, salah seorang personel JKT48, Nabila, dengan baik mampu menirukan ‘Goyang Cesar’. Aksi Nabila vs Cesar yang diunggah di youtube, ternyata menyedot perhatian publik. Hanya dalam hitungan hari saja, ratusan ribu penggiat dunia maya menyaksikan video Nabila vs Cesar tersebut.