Kamis

Capres Rhoma di Pelantikan DPC PAMMI Kabupaten Mojokerto

Capres Rhoma Irama di Pelantikan DPC PAMMI Kabupaten Mojokerto

Riforri - Si Raja Dangdut Rhoma Irama, kini makin banyak disebut-sebut sebagai salah satu capres. Setidaknya, itu menyeruak saat Bang Haji menghadiri pelantikan pengurus DPC Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Kabupaten Mojokerto, Selasa (5/11/2013) malam, di Desa Sampangagung, Kecamatan Kutorejo.

Capres Rhoma Irama di Pelantikan DPC PAMMI Kabupaten Mojokerto | Riforri Menuju Indonesia Bermartabat

Bahkan, Bang Haji, panggilan akrab Rhoma Irama, tampak semakin percaya diri disebut sebagai capres. Ini terlihat, saat salah satu pejabat dari Pemkab Mojokerto menyinggung bahwa artis dangdut yang sudah berusia 67 tahun itu sebagai capres. Rhoma Irama kian intens turun ke daerah berpromosi soal langkahnya masuk bursa calon presiden (capres) lewat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

"Kalau Bang Haji nanti presiden, dangdutan sak Indonesia," seloroh pejabat tersebut disambut aplus penonton dan fans berat pria yang kini berusia 67 tahun tersebut. 

Pejabat Pemkab Mojokerto itu, memberi sambutan di acara pelantikan PAMMI. Mendengar pernyataan ini, Ketua PAMMI pusat yang mulai debutnya di tahun 1970-an itu pun hanya tersipu di kursinya. Sementara, ribuan penggemar dan pengagum Rhoma Irama makin antusias dan terus memadati lapangan bola yang didirikan tenda dan panggung utama. Panggung ini memang khusus untuk Rhoma.

Capres Rhoma Irama di Pelantikan DPC PAMMI Kabupaten Mojokerto | Riforri Menuju Indonesia Bermartabat

Bang Haji masih menjadi magnit bagi penyuka musik melayu. Pengagum pria bercambang ini pun membajiri lapangan bola Kutorejo tempat helatan PAMMI digelar. Ini terlihat, saat ia naik panggung, penggemarnya terus merangsek maju. Areal depan panggung yang semula steril kini dijubeli para penggemar.

"Tadi disebut-sebut, saya capres. Iya, memang saat inilah saya terpanggil dan termotivasi untuk maju mencalonkan diri sebagai capres dari PKB," tegas Rhoma dengan suara lantang yang khas.

Mendengar sikap Rhoma itu, ribuan warga yang hadir bertepuk tangan. Mereka sudah memadati areal lapangan Sampangreko sejak pukul 18.00. Mereka setia menunggu si Raja Dangdut yang baru tiba di Kutorejo pukul 22.00.

Selain menghadiri pelantikan pengurus DPC PAMMI Kabupaten Mojokerto, Bang Haji datang untuk mendendangkan beberapa lagu ciptaannya, ia pun menyelipi dengan menyampaikan tausiyah (pengajian). Tapi inilah salah satu cara Rhoma menyosialisasikan dirinya sebagai capres. 
Foto: surya aka

1 komentar:

Anonim mengatakan...

MOHON INFO DAN BANTUANNYA, BARANGKALI PENGURUS PAMMI MOJOKERTO ADA YANG TAHU KEBERADAAN GUS KHOLID IBNU MUCTHAR DARI KALEN DLANGGU, KARENA RUMAHNYA KOSONG DAN SEMUA HP TIDAK BISA DIHUBUNGI MOHON TELP/SMS KE ARIEF (0321-9152991 / 085733529015)
TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA.

Posting Komentar